Makanan Khas Sumatera Selatan



1.      Pempek
Merupakan makanan khas Palembang yang telah terkenal di seluruh Indonesia. Pempek dibuat dengan menggunakan bahan dasar utama daging ikan dan sagu. Sekarang telah dapat ditemui berbagai macam variasi pempek mulai dari pempek kapal selam, otak-otak, pempek lenjer, pempek keriting, pempek adaan, pempek kulit, pempek tahu,dll. Sebagai pelengkap menyantap pempek, masyarakat Palembang biasa menambahkan saus kental berwarna kehitaman yang terbuat dari rebusan gula merah, cabe, dan udang kering yang oleh masyarakat setempat disebut saus cuka (cuko).


2.      Tekwan,
Makanan khas Palembang dengan menyajikan potongan daging ikan yang telah dicampur dengan sagu dan direbu yang kemudian ditambahkan kaldu udang sebagai kuah, serta soun dan jamur kuping sebagai pelengkap.

3.      Model
Makanan yang mirip dengan tekwan dan salah satu makanan khas yang menggugah selera.

4.      Pindang ikan patin khas Palembang
Makanan ini dibuat dari ikan patin yang ditambha dengan bumbu-bumbu khas sumatera selatan sehingga menghasilkan cita rasa yang pedas, asam, dan gurih.


5.      Laksan
      Makanan ini berbahan dasar dan berbentuk seperti pempek, dipotong kecil - kecil dan kemudian disiram kuah santan.

6.      Celimpungan
      Makanan ini mirip laksan, hanya saja adonan pempek dibentuk mirip tekwan dan disiram kuah santan.

7.      Mie Celor
      Makanan yang berbahan dasar mie kuning ini menjadi salah satu menu favorit pengunjung apabila ke Sumatera Selatan. Makanan yang tervuat dari mie dengan ukuran agak besar mirip mie soba dari Jepang, disiram dengan kuah kental kaldu udang dan daging udang, mentimun, dll.

8.      Burgo,
      Makanan ini berbahan dasar tepung beras dan tepung sagu yang dibentuk mirip dadar gulung yang kemudian diiris, dinikmati dengan kuah santan.

9.      Kue Maksubah
Kue khas Palembang yang berbahan dasar utama telur bebek dan susu kental manis. Dalam pembuatannya telur yang dibutuhkan dapat mencapai sekitar 28 butir. Adonan kemudian diolah mirip adonan kue lapis. Rasanya enak, manis, dan legit. Kue ini dipercaya sebagai salah satu sajian istana Kesultanan Palembang yang seringkali disajikan sebagai sajian untuk tamu kehormatan. Namun saat ini kue maksubah dapat ditemukan di seluruh Palembang dan sering disajikan di hari raya.

10.  Kue Delapan Jam
      Kue yang adonanya mirip kue maksubah, kue ini benar - benar sesuai dengan namanya karena dalam proses pembuatannya membutuhkan waktu delapan jam. Kue khas Palembang ini juga sering disajikan sebagai sajian untuk tamu kehormatan dan sering disajikan di hari raya.

11.  Kue Srikayo
      Kue ini berbahan dasar utama telur dan daun pandan, berbentuk mirip puding. Kue berwarna hijau ini biasanya disantap dengan ketan dan memiliki rasa manis dan legit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar